Sabtu, 20 September 2008

Laskar Kristus (3)

Murtadin Ali Makrus, Nabi Isa as dan Nabi Muhammad saw menurut tafsiran murtadin Ali Makrus.

Laskar Kristus (2)

Muhammad Ali Makrus, murtadin dari Surabaya. Kaum salibis ini mengirimin VCD dan buku potocopian ke sekolah-sekolah Islam di Batam.
Menurut pendeta Ali Makrus Nabi Muhammad meninggal karena di racun isteri ke 17 dari 22 orang isterinya, menderita sejak usia 61 tahun dan minta di bacakan salawat untuk kematiaannya. Itulah sebabnya nya orang Islam kalau ada yang sudah sekarat di bacakan surah yasin.

Laskar Kristus (1)

Murtadin, Muhammad Ali Makrus.
Ceramahnya penuh kebohongan, VCD ini dikirimin oleh kaum salibis ke sekolah-sekolah Islam di Batam.

Sabtu, 13 September 2008

Akhirnya Bisa Juga Menyebrang

Si Ibu tertinggal, sebelum nya sang Bapak dengan anak perempuannya telah duluan menyebrang jalan dipersimpanan tiga Batu Ampar Batam, pukul 16.30 WIBB, saat karyawan PT Mc Dermott keluar pulang dari lokasi kerja.
Akhirnya si Ibu yang sedang menggendong anak lelaki nya dapat juga menyebrang.
Ribuan kenderaan bermotor dari karyawan PT yang bekerja di Batu Ampar tumpel blek, di saat yang sama.

Akhirnya Bisa Juga Menyeberang (1)




Akhirnya Bisa Juga Menyeberang (2)

Syahadat Bergema di Kampung Bukit Do Chang Thailand Utara

Kampung bukit di Provinsi Pha Yao Thailand, Idul Adha 1428 H lalu bersama ustaz Yusuf dari Pattani beserta 20 an peserta lainnya mengunjungi muslim minoritas di sana.

Idul Adha 1428 di Thailand Utara.

Idul Adha tahun lepas 1428 H, Muhammadiyah Internasional yang di terajui oleh Ustaz Abdul Wahab dari Kulim Kedah Malaysia, mengunjungi saudaraa muslim minoritas dan melaksanakan pemotongan hewan qurban di beberapa daerah (provinsi) Thailand Utara.

Kunjungan Pengurus Muhammadiyah Singapura Zone Timur ke Batam



"Iya kami akan ke Batam sekitar 35 orang" begitu pembicaraan telpon pak Fadillah, 16 Agustus dari Singapura pagi, petang Ahad balik ke Singapura, kunjungan silaturahmi saje, tambah pak Fadillah lagi. "Oiya jangan lupa kalau boleh petang sabtu tu, kita boleh bertanding bola. Shamin di Bendang

Jauh-jauh hari kami pun dah menyiapkan tim untuk pertandingan persahabatan, tempat penginapan di Asrama haji untuk ke 35 orang pun dah kami pesan, termasuk lah 2 bus untuk mengangkut keliling tamu yang akan datang.


Ustaz Ade, guru yang mengajar di sekolah Madrasah Muhammadiyah yang terletak di daerah Geylang Singapura menelpon ku lagi kalau rombongan tak jadi datang sebanyak 35 orang , kemungkinan hanya 25 orang saja, dah tu tak jadi lagi mungkin 15 orang saje, main bola tetap.

Shamin, wakil ketua Pemuda Muhammadiyah Singapura, Jumat, sehari sebelum kedatangan menelponku Shamin Orang Singapura
lagi yang datang hanya 5 orang, tak jadi nak main bola kaki, hanya kunjungan ke panti asuhan di Batu aji saja.

Jumat, 12 September 2008

Ainur Rafiq Menghadap Ketua Lembaga Adat Melayu (LAM) Batam

Ditulis pada September 11, 2008 oleh imbalo | Sunting


Masih ingat Ainur Rafiq, Photo-Photo Pemukiman Suku Laut di Kepulauan Batam pria asal Bawean yang kini bermukim di Pulau Kubung Desa Ngenang Kecamatan Nongsa Kota Batam Kepulauan Riau. Setelah tidak lagi menjaga tempat pemotongan babi yang berada di pulau Kubung itu, Rafiq kini bertugas menjadi Dai, untuk warga muslim yang hanya 7 KK di Pulau yang tak jauh dari Pulau Batam.

Pulau Kubung, tempat pemukiman suku laut, orang sampan sebagian orang menyebutnya demikian, di huni lebih 50 KK , ada gereja besar disitu, ada sekolah negeri kelas jauh, tapi tak ada mushalla. Ainur Rafiq Penjaga Rumah Pemotongan Babi


Mushalla itu lah yang dilaporkan oleh Rafiq ke Ketua Lembaga Adat Melayu (LAM) Batam Datuk Imran AZ, ”ade kan orang melayu tak boleh dan tak dapat nak mendirikan mushalla di tanah melayu” .Melayu itu identik dengan Islam, karena di Pulau itu mayoritas non muslim, kalau di runut-runut ke belakang orang suku laut itu bukan orang tak beragama, hampir 400 tahun yang lalu saat raja Johor berkuasa disitu lah asal mereka lihat http://id.wikipedia.org/wiki/Suku_Laut

Nenek moyang suku laut itu adalah Islam, itu yang sebagian mereka tak tahu, ramai nya bantuan dari orang – orang misionaris terutama dari Singapura dan Korea, lemahnya iman mereka karena selama ini tak ada Dai yang mampir dan datang kesana, sulit nya ekonomi mereka membuat mereka seperti itu.

Ainur Rafiq bercerita kepada Datuk Imran AZ, sekarang dah ada tiang penyanggah untuk mendirikan Mushalla, tidak di darat tapi di atas laut, dibeli seharga 3 juta, Mushalla belum dapat di tempati, rencana semula di bulan Ramadhan ni nak sholat taraweh disitu, ”Insyaallah pertengahan ramadhan ni dah boleh dipakai untuk sholat taraweh ” ujar Rafiq .

Perlu tambahan biaya lagi untuk dapat dipergunakan, ”Meskipun belum dapat ditempati untuk shalat, tetapi disitu dah bermukim sepasang suami isteri yang baru memeluk agama Islam,” kata Rafiq lagi sebelum ramadhan mereka dinikah masalkan di Batam.

Jadi bertambahlah penduduk pulau Kubung yang muslim, Datuk Imran AZ berjanji, akan mencarikan tapak untuk mushalla di darat, Ateng yang menguasai seluruh lokasi tanah di pulau itu, telah dihubungi.

Habis lebaran katanya beliau akan kesana, kemana lagi nak mengadu kalau bukan ke ketua LAM, Aneh bin ajaib, di tanah melayu tak boleh nak buat mushalla, nak minta SKB dua menteri konon.

Koran Maksiat?


Koran Maksiat?
Ditulis pada September 11, 2008 oleh imbalo


Raju, kelas 2 Sekolah Dasar Swasta di Batam, selepas pulang sekolah dia menjajahkan koran di jalanan, di bulan Ramadhan 1429 H ini karena tak sekolah, libur, sejak pagi lagi dia telah mengelilingi jalanan di Batam.

Sering mangkal di SPBU di Sei Panas, termasuk lah Yoga yang kebetulan sedang mengisi BBM di SPBU, karena kasihan membeli koran dari Raju, ”Kasihan aja pak” ujar Yoga sembari memberi 2 lembar uang kertas ribuan ke tangan Raju, saat ditanya kenapa beli koran Pos Metro.

Pos Metro, koran terbitan lokal Batam yang masuk Jawa Pos group ini harga jual nya Rp. 2.000,- , baru naik lagi, bulan lalu harga nya masih rp. 1.000,-. Aku menamakan nya koran maksiat , gak pedulidi bulan Ramadhan pun tulisan dan judul halaman depan nya seperti itu.

ADU KOLOR DALAM SELIMUT, dua orang sedang memakai kolor yang satu lelaki yang satunya perempuan, itulah judul dan gambar depan terbitan hari ini 11 September 2008 hal itu telah kuberitahu kepada Pemimpin Perusahaannya Ade Adran Syahlan.

Kemarin Ade Syahlan menanyakan kan kepadaku tentang koran yang dikelola nya, setelah kenaikan harga dari seribu menjadi dua ribu, memang sewaktu seribu koran ini laris manis seperti goreng pisang, tapi bukan goreng pisang krispy lho.
”Boro-boro mau beli baca aja kularang ” jawab ku.

Di tanggal yang sama sub judul nya tertulis DIPERKOSA BERGILIR 3 LELAKI DI MOBIL, 7 PASANGAN KUMPUL KEBO SIANG BOLONG , KUMPUL KEBO SAMPAI FILM PORNO.

KHUSUS PRIA SEJATI SINGKAP RAHASIA TERDALAM WANITA KIRIM KE 3767 REG SUTRA 33 (ADA GAMBAR WANITA YANG HAMPIR SELURUH PAYUDARANYA TERLIHAT).

OHH MINEM TULISAN BERSERI BREWOK YANG ISINYA YES OR NO..HARI INI MENGGAMBARKAN SI MINEM HANYA PAKAI CELANA DALAM DAN BH SAJA.

TAFSIR BOBOK TANTE INGGRID, DIAJAK MELANCONG KEGADISAN DIRENGGUT , INDEHOY SEBELUM IMSAK, ini cerita tentang selebritis Cintya Lamusu dengan Surya Saputra.

Iklan alat bantu sex membesarkan alat kelamin lelaki, bertaburan. Segala macam merk ada di koran yang terbit 32 halaman model tabloid ini.

Suami saya sudah merasakannya, aduh…. Saya sampai kewalahan kata Misye Arsita dalam iklan di koran yang di miliki saham nya ini oleh seorang pak Haji.

Klinik pasak bumi, besar, panjang, keras, dan tahan lama. Pertama dan satu satu nya di Indonesia, pernah kukatakan kepada Pemimpin Perusahaannya , kalau lah tulisan ini dibaca Gadis kecil tercinta bagaimana, menjawabnya.

Ada lagi kisah pelacur masuk surga. , cerita bersambung mungkin karena di bulan ramadhan, warna nya di buat hijau.

Lihat lah sepanjang jalan , persimpangan dan perempatan anak2 usia sekolah yang menenteng koran itu untuk di jajahkan, termasuk Raju murid kelas dua yang masih lugu itu menawar-nawarkan bacaan yang pantas di baca oleh orang dewasa.

Terus mau diapain koran itu ya. Yang punya pak haji lho.

Minggu, 07 September 2008

PMI Kekurangan Darah, Donor di Bulan Puasa

Ditulis pada September 7, 2008 oleh imbalo


Tanggal 6 September 2008, hanya tinggal sebelas kantong lagi persedian darah di PMI Batam, iya, biasa di bulan puasa seperti ini agak enggan orang mendonorkan darahnya, kata petugas jaga di PMI Batam saat kami tiba di ruang pasien malam kemarin (6/9).

Selama ramadhan biasanya kami tak pernah kirim keluar batam, dan belakangan ini pun tak dikirim keluar lagi, permintaan dan kebutuhan darah untuk Batam saja tambah banyak, mungkin karena pertambahan jumlah penduduk jelas petugas PMI itu sambil memperhatikan aliran darah dan berat darah serta membalik balik darah yang sedang masuk kedalam kantong darah diatas timbangan.

PMI yang berkantor di kawasan Nagoya Batam itu, malam itu meskipun sudah pukul satu tengah malam, mereka masih tetap buka, ”berarti sudah tanggal 7 September ya” ujarnya lagi sembari mencatat tanggal di kantong darah yang baru di “sedot” dari urat nadi tangan kanan Aries Kurniawan.

“Sekarang satu kantong banyak nya 350 ml, kalau dulu memang hanya 250 ml saja”, jelas nya lagi saat kutanya koq agak banyak dari biasanya. Dan enggak boleh berat badan dibawah 48 kg lho pak katanya sambil senyum.

Siangnya setelah membaca koran lokal Batam yang menyatakan PMI Batam kekurangan darah, kebetulan sudah agak lama juga tak donor. Berangkat berdua malam itu, ternyata hanya Aries saja yang boleh, “Bapak kecapean kali ya, tensi bawah nya mencapai 100 jadi enggak boleh donor pak” ujar petugas PMI disitu setelah memeriksa Haemoglobin dan tensiku. “Hb nya bagus pak, tapi kalau bapak bisa tiga hari lagi, dan jangan malam hari seperti ini, pagi2 atau selepas berbuka” katanya sambil tersenyum.

Dulu awal pertama aku donor , karena ada teman kecelakaan , kebetulan darahku segolongan dengan teman yang mengalami kecelakaan itu sama-sama O, sejak itu aku rajin donor, Alhamdulillah hingga ke umur 55 tahun ini tak terlalu mengalami ada penyakit yang menghalangiku untuk donor, ya malam kemarin tensiku agak tinggi jadi ada rasa sesal juga malam itu tak jadi donor.

Yaitu mungkin karena sudah larut malam, seperti kata perawat jaga di PMI Nagoya Batam itu, lagian kalau sudah umur 60 tahun tak boleh donor lagi pak lanjutnya, dikhawatirkan kondisi phisiknya tak kuat lagi tambahnya. Dua pekan yang lepas aku periksa lengkap, karena kebetulan akan menunaikan ibadah haji, termasuk jantung, torax, darah, air seni , kolesterol hampir mencapai 200, yang lain-lain Alhamdulillah normal.

Diatas meja diatas piring telah tersedia dua buah telur rebus sekantong pil warna merah, dan dua kotak jus kacang hijau, aku tahu itu hanya disediakan untuk Aries saja karena dia yang donor malam itu, rupanya si petugas tahu kalau aku melirik, “oiya pak jus yang satu kotak lagi untuk bapak, karena bapak kan sudah niat tadi mau donor” kata nya lagi sambil senyum lagi dan perawat ini cukup ramah dan tidak pelit dengan senyum nya.

InsyaAllah tiga hari lagi aku akan datang.

Citilink, Air Asia dan Lion Air Low Cost

Ditulis pada September 6, 2008 oleh imbalo

Saat ngeklik di internet yang ada cuma untuk penerbangan tanggal 02 September 2008 dari Surabaya - Batam dengan Citilink lebih murah sedikit dari pada naik Mandala pada tanggal yang sama, tetapi tanggal sebelum nya 30 Agustus 2008, lebih murah Mandala, karena memang mau tahu bagaimana keadaan citilink setelah route Surabaya-Batam dibuka kembaliya ya sudah langsung pesan.

Meskipun sebelum nya anak perempuanku perotes koq pesan nya udah Ramadhan, ”Kode booking nya AO3838, pukul 08.00 sudah ada di Juanda ya” pesan smsku kepadanya yang kebetulan di Surabaya akan pulang ke Batam.

Your Booking: A03838
Agency Code: B2C
Booking Date: 24/08/08

Setelah di Bandara Juanda anakku mengabari melalui sms “Pak keberangkatan nya di tunda nih” tulisnya dalam sms, tak lama kemudian dia sms lagi, memberitahukan kalau bagasi harus di bayar, tidak ada bagasi yang free, kecuali kabin, banyak penumpang yang kecewa, rungutnya.

Saat Juhur dia tiba di Hang Nadim Batam, satu jam lebih keterlambatan dari yang tercantum di jadwal ketibaan.



Kemarin tanggal 05 September iseng aku buka lagi citilink , ada tiket promosi hanya rp. 99 ribu rupiah dari Surabaya - Batam, karena masih ada satu lagi anak lelakiku yang kuliah di sana dan mau pulang juga ke Batam menjelang Syawal (Hari Raya) aku pesan lagi dari Surabaya - Batam untuk tanggal 27 September 2008, tambah biaya tax, adm, ppn, dan lain lain sejumlah rp. 333 ribu rupiah, Mandala pada tanggal yang sama sudah diatas 1 juta rupiah.

Your Booking: A03AXK
Agency Code: B2C
Booking Date: 05/09/08

Sayangnya untuk Batam - Surabaya tanggal 06 Oktober 2008 citilink lebih mahal dari Mandala, jadi belum ku pesan, masih hunting kali-kali citilink ada promo lagi.

Dengan dibuka lagi route citilink Senang rasanya ada pilihan lain terbang ke Surabaya-Batam, apalagi tidak ribet seperti dulu, kata Ade Syahlan, sambil tiduran pakai kolor bisa pesan tiket.

AIR ASIA

Selama ini pesan tiket dengan Air Asia, bisa sambil tiduran dan gak perlu gosok gigi dulu, mana dengan biaya murah lagi, seperti pengalaman temanku Ade Syahlan “Alhamdulillah, sudah pesaan tiket untuk bulan Juli 2009 hanya 1,720.000 rupiah “tulis bang Ade begitu aku memanggilnya dalam chattingnya kepadaku kalau dia untuk liburan sekolah tahun depan akan ke Jakarta pulang pergi Batam empat orang hanya bayar segitu, ”hebat Air Asia” tambah bang Ade. jadi perorang nya PP sekitar rp. 430.000,-

Promosi i juta kursi dari Air Asia, hampir keseluruh penerbangan yang di layani oleh Air Asia belum ada di buat oleh penerbangan lain, alangkah baiknya kalau ini dibuat oleh citilink, Air Asia kini telah ada penerbangan Batam - Kuala Lumpur, tiket promo hanya sekitar 600 ribu rupiah pulang pergi, sementara dari Bangkok- Johor Bahru hanya sekitar 2.000 bath ya hampir samalah dengan 600 an ribu rupiah.





Lain citilink , lain pula Lion Air, airliner ini pun lagi jor-joran promosi penerbangan dari singapura ke beberapa kota di Indonesia, Bali, Jakarta dan Lion Air pun membuka route dengan promosi ke Cho Chi Min Vietnam sana, tidak seketat Air Asia yang tiket nya tak dapat dipakai nama orang lain semisal tak jadi berangkat.

Tetapi celaka nya pesanan memakai kartu kredit tak seperti Air Asia dan citilink, pemegang kartu kredit harus ikut dalam penerbangan. “Wah sering banyak penipuan pak” jelas operator di 08041778899 menjelelaskan kenapa nama pemegang di kartu kredit harus ikut terbang.

Bagaimana citilink tambah lagi penerbangan low cost mu, Air Asia bisa, kenapa tidak?

Selasa, 02 September 2008

Jadi Ustaz Dadakan di Puskesmas Legenda Malaka Batam

Ditulis pada September 2, 2008 oleh imbalo
Sejatinya hanya mau mengambil fomulir pemeriksaan kesehatan calon jemaah haji di Puskesmas Legenda Malaka Batam, sampai di Puskesmas dah hampir pukul 12 tengah hari, Puskesmas dah tutup tak menerima pasien lagi, ujar seorang perawat yang masih berdiri disitu, ”kebetulan pak kami ada pengajian nak menyambut ramadhan, lagi pula yang mengurus formulir yang pak minta dokter nya lagi pergi”. tambah perawat yang katanya suaminya polisi itu.

Karena aku tetap ngotot masih ada sekitar 5 lima menit lagi ke pukul 12 , perawat itu menelpon dokter yang berwenang memberikan formulir yang kuminta, dokter itu bernama dr. Solichin, tak lama setelah di telpon dia datang karena memang pun mau datang , mengikuti pengajian yang diadakan di puskesmas itu tadi. Kepala Puskesmasnya yang juga seorang dokter ada disitu, kepala Puskesmas adalah isteri dari dr Waskito, dr Waskito sendiri adalah Dirketur LP-POM MUI Batam , kebetulan pikir ku.

“Iya pak senin kan dah puasa, jadi menyambut puasa kami ngadakan pengajian” jawab dr Solichin menjelaskan tak lah setiap saat mereka mengadakan pengajian. “Tapi sekarang lagi nunggu ustaz nya belum lagi datang” timpal perawat yang menerima aku tadi. “Ustaz nya dari mana” tanyaku. “dari Hang FM” jelas perawat yang masih tetap berdiri mendampingi dokter yang sedang memilah-milah formulir yang akan diberikan kepadaku. “Ya sudah sembari nunggu ustaz yang asli datang bagaimana kalau saya isi ? tawar ku kepada dokter Solichin, tapi kasih tahu dulu dengan bu dokter kepala Puskesmas kataku, jadilah aku ustaz dadakan mengisi acara sembari menunggu ustaz dari Hang FM datang.

PUSKESMAS, KUA DAN UU PK NO 8 TAHUN 1999

Puskesmas sebenarnya menjadi ujung tombak dari sosialisasi Undang-Undang Perlindungan Konsumen (UU PK) nomor 8 tahun 1999 , karena disitu tempat nya paramedis, mereka langsung bertemu dengan masyarakat dan mengetahui keadaan masyarakat dan dapat menjelaskan kepada masyarakat terutama tentang kesehatan, makanan yang di konsumsi nya apakah sudah benar - benar hygenis, dan layak di makan.

Di Batam jelasku, ada 12 kecamatan , paling tidak ada 12 Puskesmas dan 12 Kantor Urusan Agama (KUA), karena dari Yayasan Lembaga Konsumen Muslim (YLKM), selaku LPKSM ini adalah kesempatan ku menjelaskan kepada dokter dan paramedis yang hadir di pengajian itu, sebagai muslim kita harus peduli terhadap makanan dan minuman yang kita konsumsi tidak hanya makanan dan minuman tetapi juga kosmetik yang kita pakai juga jelasku karena kulihat hampir sebagian besar yang hadir adalah wanita, yang kesemuanya memakai make up, kalau semua petugas di Puskesmas ikut menjelas kan kepada masyarakat bahwa makanan dan minuman yang dikonsumsi nya tidak hanya baik, tetapi juga hrus halal, karena memang tuntutan agama.

Yang mengetahu baik nya makanan itu dari segi kesehatan adalah orang yang memang mengerti tentang pangan , ya dokter salah satu nya, begitupun makanan yang layak dan boleh dikonsumsi apakah ada unsur yang tidak boleh dimakan sesuai dengan ajaran agama. Baik cara memotong , menyimpan, orang yang mengerti agama ya dari KUA.

Meskipun ada beberapa dokter yang hadir dalam pengajian di Puskesmas Legenda Malaka Batam itu, tak lah mereka tahu dimana ketidak halalan air minum dalam kemasan yang kebetulan ada di atas meja yang telah terhidang disitu, arang aktif sebagai filter untuk menyaring air dalam kemasan itu bisa jadi dari arang tulang binatang, kalau tulang nya dari babi, nah disitulah ketidak halalan air tadi jelas ku. Kalau arang untuk penyaring dari batok kelapa, ya tidak masaalah, nah siapa yang akan mengecek itu dan menjelaskannya kepada masyarakat ? tanyaku.

Silih berganti para medis yang hadir disitu mengajukan pertanyaan, termasuk pertanyaan tentang restoran seafood yang ramai di Batam dan salah satu yang paling terkenal paling laris paling banyak dikunjungi orang2 muslim, tapi tak mendapat sertifikat halal, ya karena sebelum makanan itu di masak terlebih dahulu di rendam dalam arak untuk menghilangkan rasa amis nya, dan bisa jadi saus yang dipergunakan, seperti angciau, bukan dari bahan yang halal. Jadi bukan karena unsur babi nya saja, tapi makanan itu telah dicampur dengan khamar.

Eeeeee ternyata sang ustaz sudah menunggu sedari tadi di luar, tak terasa belum semua pertanyaan diajukan dan dijawab, lain kali di sambung, dihari dan waktu yang di khusukan membahas Halalan dan Toyiban. Terimakasih dr Solichin.

Aroma Roti di Bulan Puasa di Word Trade Centre Singapura

Ditulis pada September 2, 2008 oleh imbalo | Sunting
Hari pertama ramadhan 1429 H yang bertepatan juga dengan 1 September 2008 M, jamak kalau banyak yang lupa kalau kita saat itu sedang berpuasa, maklum lah hari pertama.

Mungkin karena memang aroma roti yang menusuk hidung, membuat seorang ibu yang sedang shoping di word trade centre (WTC) tak menyadari kalau dia sedang berpuasa, ibu itu pasti dah seorang muslima terlihat dari pakaiannya, seorang muslimah dengan tidak sangat terlihat kalau di Singapura dari cara berpakaian.

Sebelah ujung pintu keluar sebelah kiri dari WTC Singapura setelah pintu pemeriksaan kedatangan ada gerai roti yang memang memasak roti nya di tempat itu juga, Bread talk, aroma roti yang sedang di panggang itu tercium sampai pintu sebelah kanan dari WTC arah ke pintu masuk MRT, menjelang petang di hari puasa pertama bau aroma roti itu sungguh membuat selera, itu mungkin yang juga dialami oleh seorang ibu yang berpakain muslimah tadi.

Dengan senyum di kulum lengkap dengan pakaian seragam seorang penjaga di toko roti Bread Talk itu menayakan apa yang bisa di bantu, kalau dari raut wajah nya kelihatan tampang melayu, tapi mungkin karena di toko roti Bread Talk dia tak memakai busana muslim.

Sebenarnya kami hanya ingin memastikan bahwa gerai Bread Talk yang ada di Singapura pun juga tidak mencantumkan logo Halal, “tidak, terima kasih hanya ingin melihat-lihat saja” kataku kepada penjaga toko itu, sambil berlalu menuju ke toko roti lain yang ada persis di depan toko roti itu.

Ke depan dari dari toko Bread Talk ada toko roti lagi, bermacam ragam roti yang di pajang di toko itu, ibu yang berbaju muslimah tadi juga menghampiri toko roti itu, seorang pelayan menghampirinya dengan membawa nampan yang berisi contoh hampir semua jenis kue dan roti yang ada di jual disitu, dengan lidi runcing seperti biting, salah satu contoh kue di tusuk dan diberikan untuk di coba kepada si ibu tadi, si ibu mengambil dan memakannya, “Bu tak puasakah” sergah ku yang kebetulan berdiri di samping nya memperhatikan apakah ada logo halal di toko roti itu.

“Astagfirullah” ujar siibu sembari meludahkah makanan yang sempat dah masuk ke mulut nya, “iya iya saye puase” kata siibu tadi sambil mengucapkan terima kasih dah di ingat kan. “Sering beli roti disini bu” tanya kami lagi, ibu tadi tak menjawab tapi menjeling kearah kami, karena kami katakan bahwa roti ini tak mencantumkan logo halal, “ini toko roti Indonesia, mestilah halal” ujar ibu tadi karena dari nama toko nya saja “BENGAWAN SOLO” .

Jadi tak berapa jauh dari gerai roti BREAD TALK ada toko roti lagi yang bernama BENGAWAN SOLO, karena dari nama nya yang berbau Indonesia yakinlah si ibu tadi kalau produk yang dihasilkan oleh toko roti tadi sudah halal. ironis ya.

Hal ini pun tak terkecuali terjadi di toko roti di Batam, ratusan pendatang terutama dari Singapura yang mengunjungi Batam setiap minggu nya, mereka tahu kalau Bread Talk di singapura tak halal, tetapi mereka membeli Roti dari gerai Bread Talk yang ada di Batam, mereka tahunya kalau di Batam alias Indonesia roti dan makanan yang dijajahkan tak masaalah, karena Indonesia mayoritas muslim, puluhan ibu2 yang berpakain muslim menyerbu memenuhi gerai Bread Talk di Mega Mall Batam Center, letak gerai Bread Talk yang stategis dekat dengan terminal ferry Batam Center, sambil pulang ke Singapura dari kunjungan ke Batam mereka biasa nya membawa pulang roti2 yang ada di Mall itu.

Tapi setelah kami beritahu Bread Talk di Batam pun tak punya sertifikat halal, mereka terperangah. Sambil pandang memandang yang terlanjur membeli merasa terkecoh, dan meliirik toko roti yang ada di samping Bread Talk di Batam J.Co yang menjual donuts , sami mawon tak begitu penting harus mencantumkan logo halal, toh yang membeli banyak.

Senin, 01 September 2008

Hari Pertama Puasa dan Buah Kurma

Ditulis pada September 1, 2008 oleh imbalo | Sunting
Hari pertama puasa tahun ini 1 September 2008 bersamaan dengan 1 Ramadhan 1429 H, hampir seluruh umat islam di Indonesia melaksanakannya, kecuali ada beberapa puluh penganut “aliran” di Sulawesi Selatan dan Sumatera Barat, katanya telah melaksanakan lebih awal.

Rencana pagi senin (1/9) akan bertemu dengan Abdul Basyit, malam sebelum nya dia menghubungi ku ingin berbincang-bincang tentang sekolah, petang minggu Abdul Hamid pula menghubungi ku tentang sekolah swasta di Batam yang megap-megap karena kesulitan murid, Abdul Basyit Ketua Banser Batam, Abdul Hamid pula wartawan Batam Pos, masih group Jawa Pos.

Pagi senin pukul 8, Andi dari PLN Batam menghubungi ku menayakan buah Kurma, karena setiap tahun di bulan ramadhan kami menjual kurma segar, kurma segar dulu didatangkan langsung ke Batam oleh Asman Abnur , sekarang Asman Abnur menjadi Bendahara PAN di Jakarta, gak tahu apakah dia masih mengimport langsung kurma dari timur tengah, sejak dia jadi orang gak pernah lagi kami bertemu apalagi berbincang-bincang seperti dulu sewaktu dia ”minta” KTA Muhammadiyah.

Karena terlanjur jadi penyedia kurma segar dadakan, banyak teman yang pesan kurma ke kami, termasuk Andi dari PLN Batam tadi, terkadang kurma itu dibawa langsung oleh teman yang tinggal di singapura, berupa barang tentengan, dari Singapura ke Batam by Ferry 20 kg bisa masuk kargo , selebih nya 20 kg pula di kenakan biaya 1 dollar sin perkilonya.

Kalau dari Batam teman tadi membawa manisan atau asinan buah ke Singapura, di Batam membeli asinan atau manisan buah tadi di seputaran Nagoya, terkadang mencapai 30 kilo yang dibawa nya, bermacam-macam ragam dari mulai mangga, kedondong, salak, buah cermai.

Di Batam pun dia sering ku lihat membeli barangan keluaaran Ahad Net, produk yang semuanya mempunyai label halal. Disamping untuk dipakai sendiri, barangan itu pun pesanan teman-teman yang lain. Orang Batam tak begitu peduli dengan kosmetik yang dipakai nya, apakah mengandung mercury , atau plasenta babi.

Karena ada pesanan dari Andi dan beberapa teman lain hari ini pun hari permulaan puasa aku ke Singapura, karena teman yang di singapura tak bisa datang, tiket pulang pergi batam singapura 27 dollar sin melalui Batam center, tax dari singapura sebesar 21 dollah sin. harga 1 doz per 5 kilo kurma segar 90 dollar sin naik MRT dari WTC ke Jurong di tempat distributor kurma itu paling tidak mengeluarkan uang 6 dollar lagi, hitung lah kalau kita hanya membeli 1 dos per 5 kilo berapa 1 kilonya? kurs rupiah di tukar di Money Changer hari ini 1 september 2008 rp. 6.550 per dolar singapura.

Sebelum Juhur berangkat ke Singapura , menjelang berbuka dah sampai kembali di muara pelabuhan Batam Center, azan dah terdengar menandakan berbuka puasa, dengan 5 dos kurma barhi @ 5 kilo dan 4 dos @ 10 kilo jenis bayani, dates-dates dari perkebunan di timur tengah sana konon ikut ku pasarkan di Batam.